Langsung ke konten

ISRAEL

Peristiwa Bersejarah di Israel

Peristiwa Bersejarah di Israel
  1. 1 MEI 2015—Mahkamah Agung Israel melindungi hak Saksi-Saksi Yehuwa untuk mengadakan pertemuan besar di kota Ra’anana tanpa gangguan

    BACA SELENGKAPNYA

  2. 5 FEBRUARI 2007—Dengan dukungan dari jaksa agung, pengadilan mengeluarkan putusan yang menyatakan bahwa sebuah gedung pertemuan (Haifa International Congress Center) bertindak tidak adil terhadap Saksi-Saksi Yehuwa karena menolak untuk menyewakan fasilitas tersebut kepada para Saksi

  3. AKHIR 1990-an—Serangan dan tindak kekerasan yang dilakukan oleh para aktivis Yudaisme terhadap Saksi-Saksi Yehuwa semakin meningkat

  4. 7 SEPTEMBER 1992—Setelah jaksa agung mengeluarkan sebuah pernyataan, Komisi Banding membatalkan perintah yang melarang Saksi-Saksi Yehuwa menggunakan Balai Kerajaan mereka di Tel Aviv

  5. 15 NOVEMBER 1963—Badan hukum Saksi-Saksi Yehuwa (Watch Tower Bible & Tract Society) terdaftar secara resmi di Israel

  6. 1 JANUARI 1963—Saksi-Saksi Yehuwa mendirikan kantor cabang di Haifa, lalu belakangan itu dipindahkan ke Tel Aviv

  7. 1920—Selama Mandat Britania di wilayah Timur Tengah, Saksi-Saksi Yehuwa membentuk sidang jemaat yang pertama dan sebuah kantor di sini untuk mengorganisasi kegiatan mereka